Wow Ternyata IPNU IPPNU Kepil Ikut Jadi Panitia Konferensi MWCNU 2017





Wonosobo, PP IPNU – Minggu (12/3/2017) kemarin pengurus Pimpinan Anak Cabang IPNU IPPNU Kecamatan Kepil, Kabupaten Wonosobo turut serta menjadi panitia Konferensi MWCNU Kepil tahun 2017 yang dilaksanakan di MTs Ma’arif Kepil, Jl. Wonosobo – Purworejo Km. 26 Kepil. Acara yang dihadiri oleh sekitar 120 peserta dari pengurus MWCNU demisioner, utusan pengurus ranting, undangan dari banom NU, camat, polsek, koramil, dinas pendidikan dan pengurus PCNU Kabupaten Wonosobo. Sebanyak 12 pengurus PAC IPNU IPPNU Kepil turut menjadi panitia bersama dengan sahabat PAC GP Ansor Kepil atas permintaan dari Ketua Tanfidziyah MWCNU Kepil.
Dalam sambutannya sebelum membuka acara, Camat Kepil Singgih Kuncoro menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran badan otonom NU di Kecamatan Kepil termasuk IPNU IPPNU yang selama ini telah banyak melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat untuk warganya. “Saya sangat senang dengan seluruh jajaran banom NU baik Muslimat, Fatayat, Ansor, Banser, & IPNU IPPNU yang selama ini sudah banya berkhidmah untuk umat di Kecamatan Kepil ini” ucap lelaki yang juga pengurus Tanfidziyah MWCNU Kecamatan Kalikajar itu. Dia berharap kedepannya kegiatan-kegiatan yang bersifat keagamaan, social, pendidikan & pengkaderan di kalangan NU Kecamatan Kepil bisa lebih baik lagi. Sudah saatnya NU sekarang memulai pembangunan kegiatan di bidang ekonomi juga untuk meningkatkan kesejahteraan bagi anggotanya.
Muhammad Anifudin, ketua PAC IPNU Kepil sangat senang para anggotanya begitu antusias ikut membantu mempanitiai kegiatan Konferensi itu. Dia berharap dengan turut aktif di kegiatan yang dilaksanakan oleh MWCNU tersebut, para pengurus dan anggota IPNU IPPNU di Kecamatan Kepil bisa lebih mengenal kepada para orangtuanya di jajaran MWCNU & Muslimat, kakaknya di Ansor, Banser & Fatayat, serta guru-gurunya di LP Ma’arif & Pergunu. “Paling tidak para pengurus nanti sudah tidak asing lagi dengan Rois Syuriyah barunya Ky. Ahmad Atieq & ketua Tanfidziyahnya bapak Wagiman” ucap alumni Diklatama II CBP DKC Wonosobo itu.
(HF)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

INI DIA PPDB SMK ALMADANI KEPIL